Categories
Kegiatan

551 Calon Santri baru diterima di MTs Al Islam Joresan.

Hari ini, Rabu 28 Juni 2023 merupakan hari yang mendebarkan bagi Calon Santri di Al Islam Joresan.

Betapa tidak, setelah melakukan beberapa tahapan pendaftaran baik pengisian Online yang ditutup 13 Juni 2023, dilanjut Class placement test atau tes penentuan rombel pada 25-26 Juni 2023.

Berdasarkan hasil sidang penerimaan santri Baru oleh pimpinan pondok dan panitia Penerimaan Santri baru diputuskan sebagai berikut: 551 pendaftar untuk jenjang MTs dinyatakan LULUS dan diterima sebagai santri baru tahun ajaran 2023/2024.

Usman Yudi, Direktur Pondok menyampaikan amanatnya, selamat dan Sukses kepada semua pendaftar sudah diterima sebagai calon santri baru di Pondok Al Islam. Setelah adaptasi beberapa saat akan diadakan Pekan Perkenalan seluruh santri baik lama maupun baru untuk menjelaskan panca jiwa, panca tujuan, tata tertib dan hal hal yang prinsip di Pondok Al Islam. Baru setelah pekan perkenalan semua santri dianggap dan diakui sebagai santri Al Islam.

Dalam sambutan berikutnya, Imron Ahmadi selaku kepala MTs Al Islam menambahkan:

  1. Selamat datang, selamat bergabung di Al Islam Joresan. Mari diperbarui niatnya Untuk tolabul Ilmi Lil ibadah.
  2. Hari ini pengumuman hasil Class placement test untuk pembangian Rombel, Silahkan berkompetisi setahun kedepan.
  3. Penamaan kelas di Al Islam adalah kelas I sampai kelas VI bukan kelas VII sampai sampai kelas XII.
  4. Setelah menjadi santri di Al Islam harus mentaati aturan di pondok.
  5. Kalau sudah ada ijasah dan persyaratan administrasi lainnya dari jenjang sebelumnya, mhn sgr ditindaklanjuti. Nanti diumumkan melalui wali kelas masing-masing.

Diketahui, Selain 551 calon santri yang diterima di kelas I hari ini, sebenarnya ada beberapa puluh calon santri yang mendaftar, tapi belum bisa mengikuti tes masuk saat ini karena berasal dari luar kota maupun luar propinsi. Karena tercatat di pendaftaran online sejumlah 616 pendaftar, namun yang sudah tes sejumlah 551 calon santri.

Bagi calon santri yang belum bisa tes saat ini, akan diikutkan dalam placement test berikutnya bersamaan dengan calon santri gelombang kedua yang akan dibuka tanggal 1 sampai 10 Juli 2023. Imbuhnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *